PORTAL ASURANSI TERPERCAYA
Senin - Jumat 08:30 - 17:30 WIB
Nomor Telp Asuransiku.id 021 806 00 828 / Nomor Whatsapp Asuransiku.id 0812 1234 7023
Instagram Asuransiku.id Facebook Asuransiku.id Youtube Asuransiku.id Twitter Asuransiku.id Linkedin Asuransiku.id
Senin - Jumat 08:30 - 17:30 WIB
Nomor Telp Asuransiku.id 021 806 00 828 / Nomor Whatsapp Asuransiku.id 0812 1234 7023

Mengenal Asuransi Mobil Bekas All Risk dan Keuntungannya


Yogi  |  Otomotif  |  20 December 2022  |   2015 Pengunjung

Mengenal Asuransi Mobil Bekas All Risk dan Keuntungannya

Otomotif  |  20 December 2022 Mengenal Asuransi Mobil Bekas All Risk dan Keuntungannya

Biaya perbaikan mobil bekas yang tinggi ternyata bisa diatasi dengan menggunakan asuransi mobil bekas all risk. Asuransi jenis ini bisa membantu Anda untuk menanggung berbagai kerusakan yang dialami oleh mobil bekas. Tentunya, hal ini sangat menguntungkan mengingat mobil bekas memerlukan perawatan yang ekstra.

Apa itu Asuransi Mobil Bekas Jenis All Risk?

Mobil merupakan kendaraan yang sama seperti kendaraan lain karena memerlukan perawatan serta perbaikan. Mobil bekas juga termasuk yang membutuhkan perbaikan mengingat sudah terlebih dahulu digunakan oleh pengguna lain. Biaya perbaikan yang tinggi sering kali menjadi kendala bagi para pemilik mobil bekas.

Namun, kini Anda sudah tak perlu lagi khawatir karena sudah ada asuransi mobil bekas all risk yang bisa membantu untuk mengatasinya. Asuransi ini merupakan jenis yang bisa menanggung berbagai kerusakan yang bisa terjadi pada mobil bekas. Bahkan, asuransi ini juga bisa menanggung risiko kehilangan yang mungkin saja dialami mobil.

Sebaiknya, jika Anda baru memiliki mobil bekas langsung mendaftarkan pada asuransi. Mengapa demikian? Hal ini untuk memudahkan Anda dan pihak asuransi jika suatu waktu mobil mengalami kerusakan. Sehingga, pihak asuransi bisa dengan mudah menerapkan perbaikan yang tepat pada mobil bekas Anda.

Penggunaan asuransi mobil jenis ini sangat bermanfaat sehingga tak heran jika peminatnya sangat banyak sekali. Wajib hukumnya untuk para pemilik mobil menggunakan asuransi agar tidak merasakan kerugian akibat dari kerusakan atau kehilangan.

Keuntungan Menggunakan Asuransi Tersebut

Sebagai jenis asuransi untuk mobil bekas yang paling populer, jenis asuransi ini bisa memberikan Anda banyak sekali keuntungan. Keuntungan tersebut bisa membuat Anda sebagai pengguna mobil bekas menjadi lebih nyaman dan terlindungi. Lalu, apa saja keuntungan dari penggunaannya?

Berikut ini adalah keuntungan dari penggunaan asuransi tersebut:

  1. Bisa Menanggung Semua Jenis Kerusakan

    Keuntungan pertama yang akan Anda rasakan jika menggunakan asuransi ini adalah bisa menanggung semua jenis kerusakan. Sering kali asuransi mobil jenis lain tidak dapat menanggung beberapa jenis kerusakan. Sehingga, terkadang membuat para pemilik mobil bekas kebingungan. Namun, dengan asuransi ini semua kerusakan bisa ditanggung oleh pihak asuransi.

  2. Bisa Menanggung Risiko Kehilangan

    Kehilangan mobil merupakan hal yang tentunya sangat tidak kita inginkan. Namun, hal tersebut bisa saja terjadi akibat dari beberapa hal yang tidak bisa kita prediksi. Anda tak perlu khawatir dengan risiko kehilangan tersebut karena dengan adanya asuransi bisa menanggungnya.

  3. Premi yang Sebanding dengan Manfaat

    Premi asuransi all risk mobil bekas juga sebanding dengan manfaat yang akan Anda rasakan. Premi tersebut bahkan lebih ringan jika dibandingkan secara tiba-tiba Anda harus mengeluarkan biaya besar akibat kerusakan atau kehilangan. Maka, penggunaannya sangat menguntungkan sekali.

Jika Anda ingin menggunakan asuransi mobil bekas all risk maka pastikan untuk memilih penyedia yang terpercaya. Penyedia tersebut akan memberikan pelayanan terbaik dan Anda bisa mendapatkan perlindungan ekstra untuk mobil bekas. Sehingga, Anda tak perlu lagi merasa khawatir.

WhatsApp ASURANSIKU.id WhatsApp Customer Service