Kembali pemerintah pusat menarik rem darurat, kali ini PPKM di seluruh pulau Jawa Bali mulai 3 Juli hingga 20 Juli 2021 mendatang, dengan konsekuensi bahwa masyrakat di minta tetap di rumah, meski begitu jangan pernah melewatkan perawatan motor di rumah, terlebih motormu motor sport.
Di karenakan banyak komponen yang memang bisa dirawat di rumah, service seperti ini digunakan agar menjaga performa tetap baik bagi kuda besi kesayangan.
Saluran Bahan Bakar
Pastikan tidak ada kebocoran tangki bahan bakar, cek saluran selang apabila ada sumbatan, retak atau rusak, sederhana, apakah terdapat bau bocor bensin atau tidak, jika ditemukan agar tidak tersambar percikan api.
Oli Mesin
Periksa ketinggian oli mesin menggunakan stick oli mesin, biasakan penggantian oli setiap 3000km di bengkel terpercaya, bengkel resmi terdekat.
Kondisi Ban
Tekanan ban normal bagi ban belakang adalah 225kPa/33psi sedang pada ban depan adalah 200kPa/ 29psi.
Pengereman
Jika sanggup, lakukan pembersihan terhadap kampas rem dari oli, serbuk kampas rem yang mengotorinya, pastikan juga ketebalan kampas rem depan dan belakang masih dalam standarnya.
Radiator
Pastikan air pendingin (Radiator) masih dalam ukuran reservoir, jika kurang bisa ditambah cairan yang disarankan bengkel, pastikan juga terhindar dari kebocoran radiator.
Beberapa pekerjaan untuk perawatan motor diatas tidaklah terlalu sulit dilakukan, karena tidak terlalu dibutuhkan pengentahuan mendalam mengenai mekanika otomotif, cukup ketelitian dan kesabaran, jika merasa ragu, ada baiknya hubungi teman satu komunitas untuk meminta petunjuknya secara online.
Untuk perlindungan motor dan kendaraan ada baiknya memakai jasa asuransi kendaraan agar lebih mudah berkordinasi dengan mekanik dibengkel, pastikan juga perusahaan asuransi kepercayaan anda, telah memiliki bengkel rekanan yang lengkap di kota anda, selamat mencoba.(Arm)